BEAUTY REVIEW

#SaatnyaBersinar bersama Marina Smooth and Glow UV series

February 23, 2016


Recently, hujan selalu turun ya,bikin suasana jadi gloomy. Meskipun diluar hujan tapi hati harus tetap ceria dong,menjaga mood agar tetap ceria dimulai dari penampilan yang segar.

Jangan biarkan wajah kusam menganggu,Yuk kita udah #SaatnyaBersinar dengan Marina Smooth and Glow UV series. Kamu pasti nggak percaya kalau kali ini Marina akhirnya mengeluarkan produk wajah mereka yang terbaru yaitu 

1. Marina Smooth & Glow UV Two Way Cake.
2. Marina Smooth & Glow UV BB Cream,
3. Marina Smooth & Glow UV  Compact Powder
4. Marina Smooth & Glow UV Powdery Foundation





Keempat produk Marina Smooth and Glow UV sudah melalui proses clinically proven yang terbukti tidak menyebabkan iritasi pada wajah, sehingga aman untuk digunakan sehari-hari. Marina Smooth and Glow UV telah menjadi sahabat perempuan muda Indonesia dalam membantu memiliki wajah halus, cerah,dan terlindungi, dan tampak cantik bersinar di setiap jenjang usia.


Dari keempat produk diatas 3 diantaranya sudah aku coba dan hasilnya bagus banget. Tapi nih karena Marina sejak lama identik imagenya untuk remaja jadi buat aku yang notabene sudah emak emak berasa ketuaan hahaha.
Anyway,sebagai sahabat Marina sejak aku SMP, rasanya tu seneng banget begitu tahu produk ini dikeluarkan.

Marina Smooth & Glow UV BB Cream yang baru baru ini aku coba shadenya ivory setingkat lebih gelap dari warna kulit wajahku,walaupun demikian,aku suka banget sama hasil akhirnya,ketika dipakai rasanya lembab dan cepat kering. Ada wangi khas Marinanya juga, kalau aku pribadi lebih suka sama face product yang unscented. Marina Smooth & Glow UV BB Cream ini aku lebih suka pakai tanpa bedak untuk memberi kesan natural dan glowing.












Sayangnya, Marina Smooth & Glow UV BB Cream tidak memiliki daya tahan yang cukup lama,pas aku habis makan di bagian sekitar bibir itu BB creamnya langsung hilang,jadi warna kulitku terlihat comblang. Untuk menutupinya aku touch up menggunakan Marina Smooth & Glow UV Two Way Cake dengan pilihan warna Natural,jadi yang comblang tadi bisa tertutup dengan sempurna. Kamu yang masih remaja yang masih sekolah wajib punya Marina Smooth & Glow UV Two Way Cake ini,karena hasilnya super natural jadi nggak akan kelihatan kalau dipakai sekolah,kapanpun kamu menginginkan wajahmu terlihat fresh tinggal touch up deh! 








Tidak seperti si Marina Smooth & Glow UV BB Cream ,Marina Smooth & Glow UV Two Way Cake nggak ada wangi khasnya,jadi asli aku suka,bagus banget bakalan aku sering pakai dan jadi andalanku kalau lagi terburu-buru. 




Kalau hanya menggunakan Marina Smooth & Glow UV BB Cream tampilan wajahku akan terlihat dewy nah kalau aku lagi pengen terlihat matte, setelah pakai BB cream aku akan langsung pakai Marina Smooth & Glow UV  Compact Powder. Puff yang sudah tersedia di dalam bedaknya terasa lembut menyentuh kulit,begitu bedaknya diaplikasikan ke wajah,warnanya langsung menyatu,terlihat lebih cerah. Buat kamu yang kulitnya kebetulan berminyak, Marina Smooth & Glow UV  Compact Powder ini cocok banget buat kamu! 

Secara keseluruhan manfaat dari rangkaian Marina Smooth & Glow UV  adalah menghaluskan, menyamarkan noda, mencerahkan wajah, dan melindungi wajah dari sinar UVB & UVA.

Karena aku sudah pakai Marina sejak lama aku tahu kalau produk-produknya berbahan alami. Khusus untuk rangkaian face productnya terbuat dari Natural Microfine Powder, Vitamin C, Mulberry dan SPF 20 PA++

Pilihan warna masing-masing produknya bermacam-macam
Two Way Cake: Ivory/ Peach/ natural,
Compact Powder: Ivory/ Peach/ natural,
BB Cream :Ivory/ natural,
Powdery Foundation: Ivory/ Natural.


Pros:

Mudah diaplikasikan

Harga terjangkau

Tersedia dalam beberapa variant shade

Cepat menyatu dengan kulit
Kemasannya mudah dibawa
Cocok untuk usia remaja

Cons
Mudah luntur apabila terkena air/makan/minum.
Aku nggak suka wangi BB creamnya


Produk Marina Smooth & Glow UV mudah didapatkan dimana saja terutama bisa didapatkan di : Carrefour, Giant, Hypermart, Lottemart, Naga, Tip Top, & toko kosmetik lainnya.


Marina sering sekali memberi kejutan undian berhadiah atau kompetisi foto selfie terutama yang lagi happening sekarang itu waktunya cuman sampai bulan maret aja jadi rajin-rajin buka website atau kunjungi akun sosmed Marina yang lainnya juga di: 









Yuk #SaatnyaBersinar bersama Marina...

 



berpartisipasi dalam #saatnyabersinar with Marina Blog Competition

You Might Also Like

5 comments

  1. wah iya bbcream doang udah bikin efek dewy, natural banget ternyata.


    http://bit.ly/24jo41T

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hi Monica thank you for stopping,I will visit u soon ;*

      Delete
  2. Garnier dong kak , atau review wardah 😁😁

    ReplyDelete
  3. Garnier dong kak , atau review wardah 😁😁

    ReplyDelete

komen dan saran kalian akan sangat berarti buatku untuk selalu semangat menulis dan berbagi :)

akucantikkk. Powered by Blogger.