STEP BY STEP MENULIS REVIEW
August 09, 2021Beberapa hari yang lalu aku sempet posting lomba blog di instagram, lombanya diadakan oleh shopee Indonesia. Salah satu teman onlineku ada yang nanya, "Gimana kak cara nulis review yang baik? Susah nggak?
Aku bakalan kasi tipsnya tapi sebelum itu aku infoin dulu info kompetisinya ya siapa tahu nih kamu yang lagi mampir kemari mupeng juga pengen ikutan!
Buat temen temen blogger yang mau ikutan kontes blog Shopee yang bertajuk #NgeBlogDariRumah, kompetisinya terdiri dari dua babak, yaitu:
Babak pendaftaran:
2 Agustus - 3 September 2021
Babak penulisan:
10 - 24 September 2021
Pemenang akan diumumkan pada 4 Oktober 2021 melalui artikel di Inspirasi Shopee.
Buruan daftar deh sebelum masa pendaftaran berakhir!
Kalau kamu lolos ke babak penulisan, Shopee akan memilih tiga artikel terbaik dengan hadiah sebagai berikut:
Juara 1: Rp8.000.000
Juara 2: Rp6.000.000
Juara 3: Rp3.500.000
Yang dipilih nggak cuma pemenang terbaik,tapi ada juga hadiah untuk peserta dengan kategori:
Best Engagement (komentar dan share terbanyak) hadiahnya Rp2.500.000
Daftar sekarang karena
200 submission pertama bakalan dapet ShopeePay @50.000
Yang tertarik langsung isi formulir pendaftarannya disini
Hadiahnya menarik khan? Nah biar pada makin pede nih buat yang mau ikutan kompetisinya aku kasi bocoran yang sebelumnya nggak pernah aku reveal dimanapun. Yuk langsung ajah!
1. Kenali profil brand dan product knowledge
Pada saat sebuah brand menawarkan kerjasama aku langsung mencari tahu profil brand seperti apa,hal yang sama juga aku lakukan saat aku mereview produk yang aku tulis atas inisiatif sendiri, dengan begitu aku jadi sedikit tahu produk seperti apa yang nantinya akan ditulis. Setelah ada kesepakatan aku minta product knowledge supaya tidak ada overlapping atau missinterpretasi dalam menjelaskan manfaat / keunggulan produknya ke para pembaca, karena apa yang kita tulis itu harus ada pertanggungjawabannya. Jadi asal asal beropini atau memberi asumsi.
Selain itu aku mencari tahu juga sudah seberapa banyak ada yang menuliskan review yang sama, seperti apa pendapat mereka.
2. Menggunakan produk
Letak perbedaan endorsement selebgram dengan endorsement ke blogger itu bedanya ada disini. Seorang blogger ketika menulis sebuah review produk dia harus pakai produknya, kalau ga dipake emang apa yang mau ditulis ya nggak wkekek
Harus mengerti soal ingredients, paham bagaimana reaksi kulit saat sebelum, dan sesudah produk itu digunakan. Terutama skincare, waktu tersingkat untuk tahu reaksi sebuah produk itu setidaknya dua minggu. Kalau lebih cepat namanya bukan review tapi kesan pertama alias first impression
Di tahap ini seorang blogger bisa mempertaruhkan kondisi kulitnya loh, karena coba coba produk itu bukan tanpa resiko :D kalau aku pribadi di awal memang ga semua tawaran masuk aku terima, hanya yang kira-kira cocok, aku butuh, aku suka nah baru deh mau.
Bagaimana jika yang direview adalah produk dekorative? Ya sama, dipake juga dan bedanya lebih banyak butuh waktu dalam membuat foto swatch, misalnya brand minta 10 warna lipstiknya direview, artinya aku harus bikin 10 foto lipstik dengam angle yang menarik dan tentu saja foto yang menarik ga bisa didapat hanya 1x jepret.
3. Menulis draft
Selama pemakaian produk aku biasanya udah bisa mulai menulis draft, dimulai dari lapisan luar ke dalam. Mulai dari packaging, keunggulan kekurangan kemasan, bukan hanya packaging produk, sekerdus kerdusnya juga aku komentarin, gunanya apa, ya supaya kamu kamu calon pembeli tahu, oh brand ini nih care sama packaging mereka, luar aja dipikirin, apalagi dalemnya ya nggak, Nah habis itu lanjut ke tekstur,bahan, manfaat,cara pakai, personal opinion,hasil before after,keunggulan dan kekurangan,kalau mau beli dimana harga berapa, jadi jangan kasi setengah setengah orang cari info kan biar lengkap.
Disini perlu digarisbawahi dalam menulis review bahasanya harus sopan, tidak melulu menceritakan keunggulan tapi juga kekurangan, tentu saja dengan bahasa yang sopan tanpa menjatuhkan pihak yang bersangkutan, nanti jatuhnya kamu ngebully ;D
4. Ambil foto
Setiap blogger punya style masing-masing dalam menentukan angle foto,kalau aku pribadi suka foto yang fokus ke produk, jadi lebih suka less properti, background putih, dengan intensitas cahaya yang cukup,dan mengurangi pemakaian filter.
Jangan sampai pemakaian filter berlebih bisa mengurangi / melebih lebihkan nilai suatu produk apalagi kosmetik.
Nggak mau kan dapet protes lipstik nude kena filter jadi warna merah :D
5. Selesaikan draft
Biasanya pada saat proses pengambilan foto, aku kembali memperhatikan kondisi & tekstur produknya jadi biasanya ada yang harus aku koreksi, dirubah atau ditambahkan. Dalam penyelesaian draft tulisan yang sudah jadi diperbaiki lagi tanda baca, koreksi bagian yang typo,pengejaan dan lain lain. Kadangkala sudah dicek berkali-kali ketika udah kepublish masih aja ada yang salah. Ya namanya juga matanya keselipet.
6. Foto edit
Tulisan sudah jadi, saatnya mengedit foto, untuk foto di blog aku tidak menggunakan filter khusus palingan cuma naikin brightness, saturation, cropping, ditahap ini aku juga memfilter foto yang pas, untuk foto aku punya beberapa back up. Gunanya kalau ada yang kurang pas bisa pake stock yang lain. Karena madang ada aja yang kurang pas jadi sebaiknya harus punya stock yang cukup supaya pilihannya juga banyak.
7. Publish
Foto sudah jadi, draft sudah oke, saatnya publish apa saja point yang diperhatikan sebelum tulisan di publish?Location,Label, pemberian foto tagging, rename foto supaya kalau ada yang download hasil fotonya bukan IMAGE.jpg ;D
Khusus paid post, biasanya beberapa brand minta baca draftnya dulu, sudah oke baru deh aku post.
8. Share di sosial media
Bagaimana mendatangkan viewer (pembaca) ke blog salah satunya dengan membagikan artikel ke sosial media yang kita punya. Kamu bisa mencantumkan url di bio instagram, share link di status facebook, fanpage, twitter.
Selain itu kamu bisa bergabung di forum blogger, komunitas tertentu yang bisa saling memberi support. Khusus kamu yang berdomisili di Bali bisa gabung dengan komunitasku Bali Beauty Blogger.
Buat temen-temen blogger yang udah lama menulis share juga dong tipsnya di kolom komen siapa tahu bisa menginpirasi yang baru mau belajar nulis blog.
Semoga sharingku kali ini bisa membantu. I will see you on my next post 🥰
20 comments
Makasih tipsnya, semua blogger step2 di atas udah familiar banget ya. Aplagi untuk mengetahui produk knowledgenya yang perlu diperhatikan.
ReplyDeleteAku suka banget sama poto dengan angle less properti, makin banyak properti jadi kurang fokus ke produknya.
Kalo dari pengalamanku sendiri, palingan menulis ya sesuai dengan gaya bahasa masing2 yang sudah menjadi ciri khasnya dengan sudut pandang masing2. Suka banget sama tulisan blogger yang beragam.
Sekarang ngeblog sudah santuy, lagi di fase ga mengikuti kontes2 blog, pengen menikmati saja. Tapi mendukung mentemen yang mengikuti kontes blog.
Nah ini nih ilmu yang saya perlukan. Kadang saya tidak pede kalau diminta mereview produk apalagi soal skincare atau peralatan makeup lainnya.
ReplyDeleteTernyata salah satu rahasianya harus berani mengorbankan kulitnya ya
rasanya sudah dirangkum semua ya mbak :) Plus jangan lupa untuk sering2 baca dan rajin menulis supaya tulisan kita makin bagus.
ReplyDeleteBermanfaat sekali kak artikelnya terasa termotivasi untuk semakin bagus menulis blog 😊
ReplyDeleteWah tips untuk foto produknya boleh nih diikutin, kadang saya gak pede kalau foto produk ini. Soal ngeblog menurut saya sesuai gaya ngeblog masing2 aja tapi kaidah SEO-nya diterapkan
ReplyDeleteWah wah wahhh, hadiahnya menggiurkan syekaliiii
ReplyDeletecuss deh para bloger bisa langsung ikutan lombanya
tipsnya udah dijabarkan dgn komplet bgt di artikel ini.
Asik nih ada lomba blog Shopee. Lumayan nih kalau ikut lomba Shopee ini bisa berkesempatan memenangkan banyak hadiah. Aku juga suka foto produk yang simple dan sedikit menggunakan properti foto.
ReplyDeletePoint nomer dua saran yang lekat di hati ya bund 🥰
ReplyDeleteHaturnuhun tipsnya...
ReplyDeleteAku suka bingung kalau mau review tapi gak pengen ada akunya di foto yang berkaitan dengan produk. HUhuu...kadang aku hanya menjelaskan dengan lengkap mengenai tekstur, packanging, dan hal-hal yang terkait dengan produk tersebut.
Kalaupun mau memperlihatkan tekstur, aku hanya foto produknya.
Kalau seperti itu masih kurang lengkap yaa..reviewnya?
Baru tau ad kontes menulis dari Shopee kak, hadiahnya bikin mupeng deh. Thank you tipsnya semoga bisa ikutan juga
ReplyDeletesetuju banget nih, review produk itu gak afdol kalau kita gak cobain langsung selama beberapa waktu.. yakali kalau cuma pakai sekali dua kali langsung muncul perbedaan kan ajaib juga ya, hihih.
ReplyDeleteNoted nih ikutan juga ahh kontes Shopee :D
Mba, mau tanya jadi untuk pendaftaran ini, kita belum nulis apa-apa dong yaa? Nanti diumumin 4 September gitu baru nulis yaa kalo lolos?
ReplyDeleteShopee rutin kasih lomba ya kak. Suksme mbok, udah dikasih bocoran nulis lomba biar totalitas.
ReplyDeletemakasi kak untuk tipsnya bermanfaat banget jadi nambah ilmu baru nih aku ...
ReplyDeleteIni pembahasan yang jarang di publish keluar oleh para jagoan review, disini malah di kasihkan sejeroan-jeroannya, bukan cuma daging inimah.
ReplyDeleteterima kasih banyak nih, dapat ilmu yang bermanfaat jadi tahu bagaimana caranya kalau dapatkan job review produk.
Poin 3 bikin draft adalah hal yg bener2 tantangan bgt kak..
ReplyDeleteWalaupun sudah 9 tahun ngeblog,udah lakuin step kayak kak dewayu bilang. Ada satu yanglyang soal rename foto hehhhe
ReplyDeleteSetelah baca postingan kak dewayu kali ini, aku jadi keinget lagi pentingnya rename😉
Thanks kak for sharing
Thanks sharingnya ya kak semua dirangkum lengkap dan selalu totalitas. Semoga selalu menginspirasi
ReplyDeleteBener bangeettt, ngeriview skincare itu butuh waktu, fee juga terhitung dr waktu kita buat nyoba itu skincare, kesel bgt kalo ada brand yg bandingin sama fee selebgram
ReplyDeleteDetil banget reviewnya. Bener nih, jadi beauty blogger suka diremehin karena dandan aja dapet free product, dibayar pula. Padahal nggak gituuu... semua kerjaan pasti ada resiko, cuma memang unseen aja ya.
ReplyDeletekomen dan saran kalian akan sangat berarti buatku untuk selalu semangat menulis dan berbagi :)